Ganjar Pranowo Meriahkan Learning Forum #1 : Creative Leadership

Sebuah rezeki besar kembali direngkuh oleh komunitas Jaringan RumahUSAHA. Ganjar Pranowo, Gubernur Jateng Terpilih Periode 2014-2019 di tengah jadwalnya yang padat, menyempatkan diri menghadiri acara Learning Forum #1 : Creative Leadership yang dihelat oleh Sunrise Creative Learning pada Sabtu (20/7) di Vina House Lt. 3, Jalan Diponegoro 29 Semarang.

Sunrise Creative Learning, salah satu unit pendampingan usaha dari Jaringan RumahUSAHA di bidang event management, menggelar sebuah forum diskusi yang secara khusus dirancang untuk menjadi medium belajar, berdiskusi, dan berjejaring. Forum tersebut bernama Learning Forum. Hajatan pertama forum ini akan digelar pada Sabtu (20/7) lalu di Vina House dengan mengusung tema “Creative Leadership”.

Kreativitas dalam kepemimpinan tersebut menjadi semakin penting ketika peradaban memaksa perubahan menjadi semakin cepat dan liar. Hanya dengan bekal kreativitas, kuda binal tersebut selalu dapat dikendalikan dan berbalik menjadi koin keberuntungan bagi perkembangan kita. Inilah yang akan menjadi bahasan utama dalam Learning Forum #1 : Creative Leadership yang dihelat oleh Sunrise Creative Learning pada Sabtu (20/7) di Vina House Lt. 3, Jalan Diponegoro 29 Semarang.

Forum diskusi yang didukung penuh oleh Jaringan RumahUSAHA ini akan menghadirkan Adinindyah seorang inovator sosial yang merupakan Founder House of Lawe di Yogyakarta. Adinindyah akan ditemani bersama seorang motivator dan pelatih sukses dari Semarang, Yance Chan. Mereka berdua akan membedah tuntas kepemimpinan kreatif ini dengan membedah bagaimana seorang Adinindyah membesarkan House of Lawe yang menjadi pionir dalam melestarikan kain Lurik.

Sesuai dengan namanya, forum ini didedikasikan untuk menjadi medium belajar, berinteraksi, dan berjejaring bagi mereka yang mencintai pengetahuan dan aktivitas belajar. Terbuka untuk berbagai kalangan mulai dari kalangan akademisi, wirausaha, bahkan profesional. Learning Forum ini akan hadir berkala dengan menghadirkan beragam topik yang menarik untuk dikaji bersama dengan figur yang berkompeten membahas.
Supported by LumbungMedia.com. Diberdayakan oleh Blogger.