Menghabiskan Jatah Gagal
Tidak banyak yang memahami bahwa
sebenarnya sebuah keberhasilan merupakan buah dari banyak kegagalan. Seseorang
yang memiliki sudut pandang yang berbeda akan melihat bahwa kegagalan
memberikan banyak pelajaran menuju keberhasilan. Sehingga saat mengalami
kegagalan, berarti terdapat sesuatu pelajaran penting yang dapat dipelajari
agar kegagalan yang sebelumnya tidak terulang kembali.
Ada ungkapan yang mengatakan bahwa
ketika seseorang berani untuk berhasil berarti juga harus berani untuk gagal.
Oleh karena itu, orang-orang yang memiliki motivasi tinggi akan terus mencoba
banyak hal. Gagal tidak jadi soal, sebab hal itu sama saja dengan sedikit demi
sedikit mengurangi jatah gagal yang dimiliki.
Banyak sekali dari kita yang memilih
untuk berdiam diri dan enggan untuk mencoba karena takut akan kegagalan.
Kegagalan dipandang sebagai sesuatu yang memalukan dan mendatangkan kemalangan.
Hal tersebut memang tidak bisa dipisahkan dari pola yang terbentuk ketika masa
kanak-kanak, keika kita tidak pernah diberikan kesempatan untuk belajar
melakukan kesalahan. Kita seperti terdoktrin bahwa kegagalan ialah akhir dari
segalanya, sehingga membuat kita menjadi takut untuk mengambil resiko.
Seharusnya kita bersyukur ketika masih diberi kegagalan, karena dari sanalah kita menjadi sadar dan kita bisa memotivasi diri untuk mencari tahu apa yang sebenarnya membuat kita gagal. Terkadang justru dari kegagalan itulah merupakan awal kita untuk menuju keberhasilan.
Seharusnya kita bersyukur ketika masih diberi kegagalan, karena dari sanalah kita menjadi sadar dan kita bisa memotivasi diri untuk mencari tahu apa yang sebenarnya membuat kita gagal. Terkadang justru dari kegagalan itulah merupakan awal kita untuk menuju keberhasilan.
Dengan segera
menghabiskan jatah gagal, kita akan menemukan formulasi kesuksesan yang
sebenarnya.
Sudah siapkah kita untuk gagal?
Sudah siapkah kita untuk gagal?
Tidak ada komentar:
Silahkan isi komentar ...